Social Icons

Mengenal Diabetes (Artikel-Opini)

Mengenal Diabetes Mellitus       

       


Diabetes Mellitus (DM) merupakan sekelompok gangguan metabolik khronik, yang ditandai oleh hiperglikemia yang berhubungan dengan abnormalitas metabolisme karbohidrat, lemak, protein,disebabkan oleh defek sekresi insulin, sensitivitas insulin atau keduanya dan mengakibatkan terjadinya komplikasi kronis termasuk mikrovaskular, makrovaskular dan neuropati.
DM merupakan salah satu penyakit yang banyak diderita oleh masyarakat Indonesia. Masyarakat sering menyebut penyakit ini  dengan istilah penyakit gula. Disebut penyakit gula karena kadar glukosa dalam darah penderita tinggi (hiperglikemia), yaitu lebih besar dari 126 mg/dL pada pemeriksaan gula darah puasa (GDP), dan lebih besar dari 200 mg/dL pada pemeriksaan dua jam setelah makan (gula darah acak/GDA). Gejala khas DM diantaranya Polifagi (peningkatan nafsu makan), poliuria (pengeluaran urin melebihi normal yaitu sekitar > 3 liter perhari), polidipsi (peningkatan rasa haus yang berlebihan akibat poliuria), lemas dan berat badan turun. Gejala lain yang sering dikeluhkan oleh pasien adalah kesemutan, gatal, mata kabur, dan impotensi, luka pada kulit yang tidak kunjung sembuh. Gejala lain timbul yang berkaitan dengan hiperglikemia seperti penglihatan kabur, ekstrimitas kaku, gatal, mengantuk, dan infeksi saluran kemih yang persisten.

 
 
Blogger Templates